Kolaboraasi Riset
.
Kolaboraasi Riset .
SEGMEN USAHA yang dapat dilakukan dalam kolaborasi riset atau pengembangan bersama dengan Teknomedika adalah beberapa kegiatan berikut ini, yaitu mulai dari :
Riset Pasar,
Riset Pengembangan Produk atau Teknologi Produksi,
Pengujian Produk,
Perizinan,
Pengadaan Alat dan Bahan,
Manufaktur,
Pemasaran dan Penjualan, dan
Distribusi
PT Teknomedika Manufaktur Inovasi merupakan perusahaan alat kesehatan berbasis inovasi yang memanfaatkan teknologi untuk dapat melakukan pengembangan produk maupun proses produksi alat kesehatan.
Dalam setiap riset yang dilakukan Teknomedika, selalu ada peluang untuk dilakukan pengembangan riset bersama, baik itu dengan perguruan tinggi, pemerintahan, klinik, rumah sakit, bahkan industri lain di Indonesia.
Potensi Kolaborasi (Periode 2024)
Dalam kolaborasi riset untuk periode tahun 2024, Teknomedika membuka peluang untuk berbagai perguruan tinggi, maupun mitra industri lain untuk dapat bekerjasama. Ide inovasi dapat merupakan permasalahan dan tantangan di dunia industri, maupun di sektor pendidikan.
Untuk pendanaan dapat dilakukan pengajuan proposal melalui platform Kedaireka ataupun melalui RISPRO LPDP.
Dalam kolaborasi riset bersama, Teknomedika memiliki akses keahlian, akses infrastruktur, dan juga dana internal yang dapat digunakan dalam kolaborasi ini.
HASIL YANG DIDAPATKAN DARI KOLABORASI RISET, yaitu :
Hasil Riset dan Solusi
Hak Kekayaan Intelektual
Praktisi Terlatih
Platform Kedaireka
Apa Itu Kedaireka?
Kedaireka merupakan platform yang dibuat oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) untuk menjembatani kerjasama atau kolaborasi antara sektor pendidikan dengan sektor industri.
Mitra Industri
Sektor Industri
KOLABORASI
Perguruan Tinggi
Sektor Pendidikan
Proyek Kolaborasi
Pada tahun 2023 Teknomedika menjalankan tiga proyek kolaborasi bersama beberapa perguruan tinggi, yaitu IPB University, UNUSIA, Institut Teknologi Bandung (ITB), dan BINUS University.
Mari Berkolaborasi.
Tertarik untuk mengembangkan riset bersama Teknomedika? Isi info berikut ini, dan tim kami akan segera menghubungimu!